Minggu, 26 Mei 2013

Awas Ada "BOM" di Insantama

“BOM, DUAR, DOR-DOR,DUAR,BOM” bunyi apaan tuh? Asal bunyinya sih dari aula SIT Insantama. Wah jangan-jangan ada bom di aula. Tapi kok rame gitu, nggak takut kena bom? Sebenernya ada apa sih, Jadi kepo nih.

tiket baru cibi
Oh ternyata BIGBANG ngadain CIBI lagi. CIBI apan tuh? Duh norak deh nggak tau CIBI, CIBI itu singkatan dari “Cinema Bigbang”.  [Salah satu  penggalangan dana LKMA 2013]. Untuk para pecinta CIBI udah pada nggak sabar nih, setelah sekian lama CIBI menghilang dari deretan TOP MOVIE CINEMA ea~ canda. Akhirnya CIBI diadakan lagi, HOREEE~ teriak para fans CIBI.

Alhamdulillah akhirnya salah satu doa mereka dijabah oleh Allah SAW, CIBI kembali diadakan pada malam kamis (08 MEI 2013) dengan menayangkan film yang pastinya seru, menegangkan, dan spektakuler. Ditempat termewah dan tercinta, dimana lagi kalau bukan di SIT INSANTAMA.

“MY WAY” salah satu film yang menjadi pilihan BIGBANG untuk dimasukkan kedalam deretan film CIBI yang wajib ditonton. Dengan backsound yang menggetarkan jiwa, alur cerita yang nggak biasa dan teknik pengambilan gambar yang keren, juga pesan moral yang didapat. Membuat para penonton asik terus menonton, dapat di buktikan dari ketenggangan mereka saat perang berlangsung dan keharuan mereka saat akhir film dimana sang pemeran utama mati ditengah medan perang.
my way

Disini kita bisa simpulkan bahwa, musuh bisa jadi orang yang sangat berarti untuk kita. Ada hadist mengatakkan bahwa kalau benci sama orang jangan terlalu benci, sedangkan kalau cinta sama orang jangan terlalu cinta. Bisa jadi orang yang kita benci justru menjadi orang yang kita cintai, begitupun sebaliknya.so, jangan berlebihan karena Allah SWT tidak menyukai yang berlebihan J

Tepat pukul 11.00 malam selesailah film “MY WAY” dan para penontonpun kembali ke asrama. Selama perjalanan kembali ke asrama para penonton asyik menyeritakkan apa yang mereka rasakan, mempraktekkan apa yang mereka lihat, dan membuat orang iri karena tidak ikut menonton. 

Intinya mah nyesel kalau nggak ikutan CIBI, soalnya bakalan nayangin film yang pastinya seru. Dengan harga yang masih sama Rp.3.000 sudah bisa memanjakkan diri kalian dari kepenatan. Makanya untuk CIBI berikutnya wajib datang, oke ;) so, tunggu CIBI berikutnya terbukti nyesel kalau nggak ikutan. 


Hanya ada di SIT Insantam, persembahan dari BIGBANG_LKMA2013. [Ksatria malam]

Tidak ada komentar:

Posting Komentar